You are currently viewing MUSYAWARAH BESAR DEMA FUAD PERIODE 2021/2022

MUSYAWARAH BESAR DEMA FUAD PERIODE 2021/2022

demafuad.iainponorogo.ac.id – Minggu (04/07/2021), Beberapa waktu yang lalu Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah periode 2021/2022 melangsungkan salah satu kegiatan wajib yakni Musyawarah Besar. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu 19 Juni 2021 sampai 20 Juni 2021. Bertempat di MWC NU Dolopo Kab. Madiun. Kegiatan ini diikuti oleh anggota Dema FUAD, baik dari BPH maupun anggota dari masing-masing departemen.

Kegiatan Mubes diawali dengan pembukaan yang dilaksanakan sekitar jam 16.00 WIB, Mubes dibuka oleh Ketua Dema FUAD yakni Fahad Ulin Nuha. Setelah upacara pembukaan dilanjutkan dengan kegiatan Grand Design atau mencari akar masalah baik dari segi internal Dema maupun masalah umum (kampus). Hasil dari Grand Design ini ditemukan beberapa permasalahan diantaranya kurangnya komunikasi antar jurusan dan mahasiswa, kurangnya kreatifitas, kurangnya relasi dari pihak internal dan eksternal, mahasiswa yang kurang modern atau gaptek, dan kurangnya kerjasama antara jurusan-jurusan yang ada di FUAD (IAT, BPI, KPI). Setelah menemukan permasalahan dan solusi yang ada, dilanjutkan dengan penyusunan visi dan misi dari hasil diskusi tersebut. Maka diperoleh hasil sebagai berikut :

VISI :

Dema FUAD sebagai lembaga yang interaktif dan kreatif demi terwujudnya sinergitas di era modernitas

MISI :

  1. Menjalin komunikasi dan kerjasama sebagai jembatan mahasiswa dan birokratnya
  2. Menumbuhkan pola pikir kreatif melalui program kerja yang inovatif
  3. Membangun hubungan yang harmonis baik internal maupun eksternal berdasarkan profesionalitas dan kekeluargaan
  4. Menguatkan media citra FUAD serta sebagai media aspirasi mahasiswa

Meskipun kondisi pada waktu itu hujan deras namun tidak menyurutkan semangat anggota Mubes. Kegiatan berjalan kondusif meskipun sedikit molor. Malam harinya kegiatan dilanjutkan dengan Sarasehan yang dihadiri dari beberapa alumni ketua Dema FUAD dari periode-periode sebelumnya. Yakni Adi Ari Hamzah (Ketua Dema FUAD periode 2017/2018), Aruny Haya (Ketua Dema FUAD periode 2018/2019), Muhammad Burhan (Ketua Dema FUAD periode 2019/2020) dan Rian Gunawan (Ketua Dema FUAD periode 2020/2021). Sarasehan diisi dengan sharing-sharing pengalaman dari periode sebelumnya, bahkan setiap anggota Mubes diwajibkan untuk mengajukan 1 pertanyaan. Salah satu pertanyaan yang dilontarkan anggota Mubes yakni dari Hanifa Munandra mengenai proker yang tidak terlaksana dijawab dengan beberapa guyonan dari para alumni “Setiap proker pasti ada beberapa yang tidak dapat terlaksana, hal ini disebabkan beberapa faktor serta situasi dan kondisi yang terjadi. Maka dari itu ketika membuat proker harus dipikirkan matang-matang jangan asal bagus tapi kita tidak bisa menghandle” Ujar Adi Ari Hamzah. Namun disamping itu, banyak proker yang terlaksana dan meningkatkan kualitas dari Dema FUAD itu sendiri. Seperti pada masa jabatan Rian Gunawan, dimana dalam kepengurusannya Dema FUAD mendapat apresiasi dari orwama lain dan mampu mengangkat nama FUAD di tingkat Institut. Dari diskusi tersebut diharapkan dalam membuat proker harus dipikirkan sebaik mungkin dan maminimalisir beberapa resiko yang terjadi. Jadi diharapkan proker periode ini lebih baik dan dapat terlaksana sepenuhnya mengingat periode ini hanya berlangsung hingga bulan Desember.

Minggu 20 Juni 2021, sekitar pukul 09.00 WIB selepas sarapan. Diadakan kegiatan pembentukan kabinet, ada beberapa kandidat nama diantaranya Nawasena, Dewa Ruci dan IndiGenius. Setelah pemaparan makna dan filosofi dari para kandidat, dalam proses pembentukan kabinet diadakan voting pertama. Namun, tidak disangka ada dua nama kabinet yang seri yaitu IndiGenius dan Dewa Ruci. Karena hal  tersebut, dilakukan voting kedua yang dimenangkan oleh Dewa Ruci. Dewa Ruci adalah nama dewa air yang memiliki fisik kerdil, ia melambangkan bagaimana manusia harus menjalani perjalanan batin guna menemukan identitas dirinya atau pencarian sangkan paraning dumadi (asal dan tujuan hidup manusia) atau dalam rangka menuju ‘manunggaling kawula Gusti’.

Setelah pembentukan kabinet dilanjutkan dengan pelaksanakan sidang Anggaran Rumah Tangga (ART). Yang dipimpin langsung oleh ketua Dema Fuad IAIN PONOROGO Fahad Ulin Nuha sebagai ketua sidang (Presidensium I), Wanda Lestari Ningsih sebagai wakil ketua (Presidensium II), dan Shofia Ulfa Fuadah sebagai Sekretaris (Presidensium III). Setelah ishoma dilanjutkan lagi dengan pembuatan proker departemen sekaligus mempresentasikannya. Beberapa proker diantaranya open PO peralatan PBAK dari Departemen Ekraf, Skill Development class dari Departemen PSDM, Relasi membumi atau kunjungan kerjasama antar Dema FUAD dari Departemen Relasi dan Jaringan, dan Publikasi serta Maintenance Website dari departemen TI. Berikut hasil Musyawarah Besar Anggota Dema FUAD periode 2021/2022 bertempat di MWC NU Dolopo Kabupaten Madiun untuk kepengurusan 1 periode kedepan.

Peliput Berita : Ida Kurniawati Jurusan KPI