You are currently viewing MUSYAWARAH BESAR 2024

MUSYAWARAH BESAR 2024

Ponorogo – Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo menggelar Musyawarah Besar sebagai wujud keseriusan dalam mengembangkan potensi mahasiswa dan memperbaiki kualitas kehidupan kampus. Acara yang dilangsungkan pada Jumat (29/3) di Gedung Terpadu Ponorogo ini dihadiri oleh seluruh pengurus DEMA FUAD dari berbagai program studi.

Keiatan Musyawarah Besar (MUBES) dilaksanakan oleh seluruh pengurus Dewan Eksekutif Mahasiswa  Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah . Dalam kegiatan tersebut mereka  mengundang pembimbing Organisasi Mahasiswa dan beberapa pejabat-pejabat penting dalam Organisasi Mahasiswa (ORMAWA). Beberapa pejabat ormawa yakni  Ketua Umum Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri Ponorogo.dan Ketua Umum Senat Mahasiswa Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, namun  pada kegiatan tersebut hanya dihadiri oleh Ketua Umum DEMA Institut.

Dalam rangakaian acaranya bejalan dengan lancar, walaupun terjadi beberapa kendala terkait ketepatan waktu.

 

Acara ini dihadiri oleh Muhammad Alif Kanzul Arfan  selaku Ketua Umum Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Institut Agama Islam Negeri Ponorogo beliau berpesan ” Jangan minder walaupun kalian memiliki kuantitas yang sedikit karna kuantitas tidak menentukan kualitas maka dari itu tunjukkan taring FUAD di IAIN Ponorogo”

 Kegiatan kali ini merupakan kegiatan yang penting karena didalamnya meliputi persidangan-persidangan. Fungsi dari kegiatan ini untuk menentukan arah gerak dan tujuan organisasi. Suasana persidangan terjadi dengan  cukup panas dengan argumen-argumen sengit. Namun hal tersebut masih dapat dikendalikan oleh presidium